Mendekati
hari kemerdekaan Republik Indonesia, banyak cara yang bisa kita gunakan untuk merayakan
kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Mulai dari mereview kilas balik
kemerdekaan dari 70 tahun yang lalu hingga masa kini, mengikuti perlombaan yang
ada di lingkungan kita, sampai update artikel tentang meriahnya hari Kemerdekaan
NKRI.
Salah
satu cara unik yang lagi jadi tren di dunia maya adalah kerjasama antara Twitter
Indonesia dengan beberapa Komunitas di Indonesia salah satunya Indonesia Mengajar
dan FunCican. Dengan gerakan “Nyalakan Indonesia” dengan mengunakan Tagar ( # )
khusus yang bisa menampilkan emoji special dari twitter dengan nuansa merah putih
yaitu #RI70. Semakin banyak Netizen yang menggunakan tagar tersebut, makan lampu
gapura khas HUT NKRI yang ada di website.nyalakanindonesiamu.com akan besinar makin
terang. Bisa mengupload berbagai kesenian khas Indonesia, makanan khas Indonesia,
dan segala macam yang ada di negara kita. Dan semua foto juga video yang diupload akan muncul di gallery yang ada di situs nyalakan indonesiamu
Setelah
gerakan ini launching banyak juga netizen yang ikut memeriahkan dengan memposting
gambar-gambar makanan khas yang ada di Indonesia, keindahan pemandangan alam di
Indonesia, budaya khas daerah dari setiap daerah yang ada di Indonesia, hingga ikon
khusus yang ada di setiap kota di Indonesia.
Berikut
ini tampilan gapura “nyalakan Indonesiamu” :
Ini
beberapa tampilan twit dari para netizen yang sangat menarik :
Image Source www.nyalakanindonesia.com Ayo nyalakan indonesia mu, dengan mengikuti gerakan nyalakan Indonesia.. DIRGAHAYU REPUBLIK INDONESIA KE 70 #R170 |
Belum ada tanggapan untuk "SENSASI KEMERDEKAAN DI DUNIA MAYA DENGAN #RI70"
Posting Komentar